Protes Umat Muslim di Batley, Inggris, Atas Gambar Karikatur Nabi Muhammad

- 26 Maret 2021, 13:12 WIB
Protes dilancarkan umat Muslim di Batley, Inggris,  atas Gambar Karikatur Nabi Muhammad di sskolah
Protes dilancarkan umat Muslim di Batley, Inggris, atas Gambar Karikatur Nabi Muhammad di sskolah /Mirror.co.uk/

JURNAL SOREANG - Sejumlah orang tua murid dari komunitas muslim di Batley, West Yorkshire, Inggris, melakukan aksi protes terhadap sebuah sekolah karena memperlihatkan gambar Nabi Muhammad SAW.

Aksi protes di depan sekolah tata bahasa Batley, dekat Bradford, pada Kamis, 25 Maret 2021, menyusul kabar seorang anggota staf guru yang telah menunjukkan kartun Nabi Muhammad SAW kepada para siswanya.

Pendiri Batley-based charity Purpose Of Life, Mohammad Sajad Hussain mengaku sakit hati atas sikap guru yang menunjukkan kkarikatur Nabi Muhammad SAW. Sajad Hussain mengatakan,  badan amal setempat tidak mau bekerja sama atau mempromosikan sekolah tersebut sampai sang guru yang bersangkutan diberhentikan secara permanen.

Pernyataan serupa juga disampaikan oleh imam senior masjid Makkah di Leeds, Qari Asim menyayangkan kejadian serupa terulang kembali.

"Saya turut bersimpati dengan para orang tua dan murid, sayangnya ini bukan pertama kalinya kita melihat gambar-gambar nabi Nuhammad yang menyinggung," kata Qari.

Baca Juga: Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1442 H Ajarkan Disiplin Lewat Salat

Baca Juga: Ini Video Lengkap Pidato Joe Biden yang Mengutip Hadis Nabi Muhammad SAW

"Orang-orang berhak menyatakan keprihatinan dan sakit hati mereka. Akan tetapi protes tidak selalu dapat mencapai apa yang diharapkan melalui dialog yang membangun. Harus ada pemeriksaan yang adil oleh sekolah setelah berkonsultasi dengan para orangtua (murid)," tambahnya.

Qari Asim berharap dialog antara pihak sekolah dan orang tua murid berlangsung baik, agar tidak ada ketakutan masyarakat terhadap agama Islam.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: mirror.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah