Spanyol yang Jadi Negara Peserta Piala Dunia 2022 Ternyata Punya Museo de America atau Museum Amerika

13 Maret 2022, 15:28 WIB
Museo de Amerika atau Museum Amerika yang berada di Spanyol./ Instagram/ @museo_america /

JURNAL SOREANG - Salah satu negara Eropa yang masuk dalam Piala Dunia 2022 adalah Spanyol.

Spanyol yang pada tahun 1982 menjadi tuan Rumah Piala Dunia menyimpan banyak koleksi seni di museum.

Salah satu unik di Spanyol adalah Museo de America yang ada di Madrid, ibu kota negara juara Piala Dunia 2010.

Baca Juga: Spanyol Lolos Piala Dunia 2022, Intip Keindahan Taman Vertikal di CaixaForum Madrid

Meski terletak di kota Madrid, Museo de America atau Museum Amerika didirikan pada tahun 1941 menampung berbagai koleksi hasil budaya dan agama di Amerika.

Koleksi yang ada di Museo de America disebut sebagai saksi bisu perjalan sejarah Amerika selama dan setelah interaksi dengan Spanyol.

Museo de America terbagi dalam lima ruang yang berbeda dengan masing-masing tema seperti agama, komunikasi dan kehidupan sosial.

Baca Juga: Mengunjungi Museo Sorolla di Kota Madrid, Ibu Kota Spanyol yang Lolos Piala Dunia 2022

Tercatat setidaknya ada 25 ribu koleksi karya arkeolog dan etnografi di museum ini.

Dengan barang-barang dari dunia seni kolonial, sejarah alam, dan peradaban kuno, Museo de America disebut harta karun yang dikemas dengan rapi di satu tempat.

Bagi pecinta arkeologi atau sejarah hubungan antar negara, Museo de America menjadi tempat yang pas untuk dijelajahi.

Baca Juga: Sedih! Begini Perjalanan Hidup Luis Dias Menjadi Bintang Baru Liverpool Yang Hampir Tewas Karena Gizi Buruk

Meski bisa dijelajahi dalam satu waktu, namun ada baiknya melakukan kunjungan spesifik pada tiap-tiap ruang agar pengetahuan yang di dapat lebih maksimal.

Dikutip dari tiphobo, 12 Maret 2022, harga tiket masuk yang ditetapkan Museo de America sebesar 3 euro untuk perorangan, dan 1,5 euro untuk rombongan lebih dari 5 orang.

Sementara pengunjung berusia di bawah 18 tahun, di atas 65 tahun negara-negara anggota Uni Eropa dan negara-negara Amerika Latin, pihak Museo de America membebaskan tarif masuk.***

Editor: Sam

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler