Merantau Hanya Jadi Petani di Brunei Darussalam, Ternyata Gajinya Mencengangkan!

29 Oktober 2021, 18:29 WIB
Merantau Hanya Jadi Petani di Brunei Darussalam, Ternyata Gajinya Mencengangkan! / Wulan’s Life

JURNAL SOREANG – Seorang Warga Negara Indonesia (WNI) merantau ke Brunei Darussalam dan berkerja sebagai petani.

Ternyata bekerja sebagai petani di Brunei Darussalam sangat berbeda dengan di Indonesia dilihat dari segi penghasilan uang.

Penghasilan uang seorang petani di Brunei Darussalam sangat mencengangkan dan berbeda jauh dengan di Indonesia

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts Sebut Persipura Seperti Brasil, Ini Ungkapnya!

Seorang WNI menceritakan kisahnya selama menjadi buruh tani di Brunei Darussalam.

WNI yang bekerja sebagai buruh tani tersebut mengaku menerima penghasilan sekitar Rp6 juta per bulan.

“Sekitar Rp6 juta per bulan,” ujarnya dikutip dari kanal YouTube Wulan’s Life.

Baca Juga: Elaine Andrienjanssen, Wanita Indonesia yang Dinikahi Pendiri Facebook, Berikut Faktanya

Tentu penghasilan tersebut sangat besar jika dibandingan dengan gaji di Indonesia.

Mengingat Upah Minimum Rakyat (UMR) di Kota Bandung saja kurang lebih berkisar Rp3 juta per bulan.

Istimewanya lagi, di Brunei Darussalam tidak dikenakan pajak sama sekali alias bebas pajak.

Baca Juga: Waduh! Satu Mal di Brunei Darussalam 99 Persen Pekerjanya Orang Indonesia

Kerajaan Brunei Darussalam membebaskan pajak bagi warganya. Bebas pajak tersebut berlaku bagi warga pribumi maupun bagi warga pendatang..

Kewajiban membayar pajak ditiadakan, mulai dari pajak pendapatan, pajak barang mewah, pajak bumi dan bangunan, dan lain sebagainya.

Bahkan pengakuan seorang WNI yang punya izin tinggal menetap di Brunei Darusalam, mengaku dirinya bebas bayar pajak.

Baca Juga: Ternyata, Bukan Maha Vajiralongkorn Penerus Tahta Kerajaan Thailand Sesungguhnya

Brunei Darussalam yang dipimpin oleh Rajanya, Sultan Hassanal Bolkiah memang dikenal sebagai Negara yang kaya raya.

Kekayaan tersebut dihasilkan dari kekayaan alam yang melimpah di Brunei, bahkan Brunei merupakan salah satu Negara penghasil minyak dan gas terbesar di dunia.

Sebagian penghasilan terbesar Sultan Hassanal Bolkiah berasal dari perusahaan gas dan minyak, yang merupakan kekayaan alam dari Brunei Darussalam.

Baca Juga: Wah, Rizky Nazar Sudah Melamar Syifa Hadju di Bali? Cek Faktanya di Sini!

Sultan Hassanal Bolkiah sudah lebih dari 50 tahun menduduki tahta sebagai Raja Brunei Darussalam.

Sultan Hassanal Bolkiah termasuk salah satu orang terkaya di dunia.

Tak tanggung-tanggung, ia dikabarkan memiliki penghasilan Rp1,5 juta per detik.

“Dikabarkan pendapatan Bolkiah mencapai Rp1,5 juta per detik,” dikutip dari kanal YouTuber Data Fakta.***

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler