Drama Forecasting Love and Weather Sudah Tayang, Ini Alasan untuk Tidak Dilewatkan

- 14 Februari 2022, 19:29 WIB
Caption Foto: Drama Forecasting Love and Weather salah satu drama yang ditunggu bagi pencinta drama korea, berikut ini alasan untuk tidak melewatkan drama terbaru ini /Tangkap Layar Instagram/@jtbcdrama
Caption Foto: Drama Forecasting Love and Weather salah satu drama yang ditunggu bagi pencinta drama korea, berikut ini alasan untuk tidak melewatkan drama terbaru ini /Tangkap Layar Instagram/@jtbcdrama /

Forecasting Love and Weather bercerita tentang kehidupan para karyawan di Badan Meteorologi Korea (BMK). Tugas mereka setiap hari adalah melakukan rapat berjam-jam dan memantau gambar satelit yang bisa memengaruhi cuaca. Di tengah-tengah kesibukan itu, tentunya cinta akan menyelip di antara mereka.

Drama ini diarahkan oleh sutradara Cha Young-hun yang pernah menggarap drama When the Camellia Blooms, pemenang Grand Prize di Baeksang Arts Awards 2020. Sementara penulis skenarionya ada Kang Eunkyung dan Sun-young yang terafiliasi dengan Gleline agency. Karya-karya mereka termasuk drama hit The World of the Married, Misty, dan My Horrible Boss.

Baca Juga: Sinopsis Drama Forecasting Love and Weather Episode 2, Drakor Terbarunya Park Min Young

3. Para Karakter Utama dan Analoginya dengan Cuaca

• Park Min-young berperan Jin Ha-kyung
Kepala Divisi 2 di BMK yang sangat cerdas dan selalu tegas memisahkan antara urusan kantor dan bersenang-senang. Dia juga disiplin dan gampang tersulut kalau sesuatu tidak berjalan sesuai harapannya.

Ha-kyung pernah berpacaran selama 10 tahun dengan rekan kerjanya. Namun suatu hari, sang pacar membatalkan pertunangan mereka. Ini membuat Ha-kyung syok karena semua orang sudah tahu hubungan mereka. Lalu datanglah Lee Si-woo, pria culun yang selalu memberikan kenyamanan padanya, tapi Ha-kyung berusaha menghindar karena sudah trauma berpacaran dengan rekan sekantor.

Baca Juga: Catat! Daftar Pemeran Forecasting Love and Weather, Pemeran Populer: Song Kang dan Park Min Young

• Song Kang berperan sebagai Lee Si-woo
Dia dibesarkan oleh kakeknya, yang membuatnya jadi sosok yang naif. Si-woo selalu tahu apa yang diinginkannya, mengejar keinginannya itu, dan sangat serius jika sudah bicara soal prediksi cuaca. Sayangnya, dalam hal percintaan, ia sering tak beruntung.

• Yon Bak berperan sebagai Ha Ki-jun
Awalnya, dia adalah kepala biro, tapi lalu diberikan tugas sebagai juru bicara BMK. Dia punya jejak rekam sebagai murid teladan, jadi sulit untuk menerima kenyataan bahwa ia kalah dari Ha-kyung. Sosoknya kompleks, tak sepenuhnya jahat, tapi juga tak selalu baik. Ia akan membawa dinamika yang menarik dalam drama ini.

• Yura berperan sebagai Chae Yu-ji
Dia adalah reporter prediksi cuaca Munmin Daily. Emosinya tidak stabil, dan dia kesulitan memahami berbagai istilah atau terminologi cuaca. Yang menarik, ia berujung berpacaran dengan petinggi di BMK.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah