Inilah 7 Artis Cantik Kpop Terkaya, Ternyata Ada Lisa Blackpink

- 30 November 2021, 17:01 WIB
Lisa Blackpink masuk kedalam jajaran artis kpop wanita terkaya. Instagram.com/@lalalalisa_m
Lisa Blackpink masuk kedalam jajaran artis kpop wanita terkaya. Instagram.com/@lalalalisa_m /

JURNAL SOREANG – Kpop atau Korea Pop adalah genre musik populer yang berasal dari Korea Selatan.

Kpop biasanya dibawakan oleh grup yang terdiri dari empat hingga 21 orang. Menjadi seorang Kpop bukanlah hal yang mudah, karena apapun yang mereka lakukan akan mendapat sorotan dunia.

Saat menjadi trainee, mereka harus bekerja keras untuk bisa melakukan debutnya sebagai idol, dan menghasilkan uang ketika sudah mendapatkan kepopularitassannya.

Baca Juga: Ternyata Kiprah Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne Australia 1965 Tampil Mengesankan, Simak Ceritanya

Semakin tinggi popularitasnya, maka akan semakin besar pendapatan yang didapat idol tersebut. Seperti yang sudah dilakukan beberapa idol Kpop wanita ini, yang mampu menjadi miliarder berkat usaha kerasnya.

Berikut 7 artis kpop yang memiliki kekayaan luar biasa :

1. IU
IU melakukan debutnya dibawah naungan agensi LEON Entertainment pada tahun 2008. Kini dia telah sukses dan masuk kejajaran artis atau penyanyi yang memiliki bayaran tertinggi.

Baca Juga: Cek Fakta! Selir Sineenat Wongvajirapakdi Menghilang Setelah Semua Gelar Kerajaannya Dicopot

Dia sekarang menjadi brand ambassador dari Gucci, serta membintangi iklan dari perusahaan kelas dunia, seperti Samsung, Sony hingga Guess.

Wanita cantik ini memiliki kekayaan sekitar 45 juta dolar AS atau setara Rp 643 miliar.

2. Lee Hyori
Lee Hyori melakukan debutnya pada tahun 2003 dan mengeluarkan album solonya yang bertajuk “Stylist”.

Baca Juga: Kilas Balik Legenda Asing Persib: Christian Gonzalez, Striker 'Gila' yang Pernah Dimiliki Maung Bandung

Album ini pernah mendapat penghargaan yang terus meningkatkan namanya. Sejak tahun 2006, Lee Hyori berhasil menjadi salah satu penyanyi dengan bayaran tertinggi.

Selain dari bernyanyi, dia juga mendapat penghasilan dari menjadi bintang iklan berbagai merek seperti Samsung hingga Soju Lotte Liquor.

Kekayaan Lee Hyori diperkirakan mencapai 40 juta dolar AS atau sekitar Rp 541 miliar.

Baca Juga: Waduh! Shane Westlife Punya Utang Miliaran Hingga Bangkrut, Ini yang Dirasakan Sang Istri, Gillian

3. Sandara Park
Idol cantik ini pernah menjadi anggota dari 2NE1. Setelah mereka bubar, Sandara Park melanjutkan karirnya sebagai penyanyi solo.

Selain bernyanyi, dia juga menjajal bidang akting dan melakukan debutnya dalam drama Cheese in the trap sebagai pemeran pendukung.

Dia juga menjadi ambassador bagi Burberry dan diperkirakan memiliki kekayaan 30 juta dolar AS atau Rp 428 miliar.

Baca Juga: Terungkap! Mengapa Raja Thailand Sempat Mencopot Paksa Gelar Kebangsawanan Selir Sineenat Wongvajirapakdi

4. Yoona
Yoona saat ini tengah disibukan dengan pekerjaan sebagai penyayi, aktris bintang iklan dan sering muncul pada beberapa acara program televisi.

Dia dikabarkan mendapat bayaran mencapai 20 juta won per episode, serta menjadi brand fashion mewah asal Italia Miu Miu.

Yoona diperkirakan memili kekayaan mencapai 25 juta dolar As atau sekitar Rp 357 miliar.

Baca Juga: Kata Messi Setelah Menang Ballon d'Or 2021: Lewandowski Harus Dapat Juga

5. Bae Suzy
Wanita cantik yang berprofesi sebagai penyanyi, aktris dan model iklan ini telah berhasil membintangi drama terkenal seperti While You Were Sleeping, Vagabond hingga Star-Up.

Dia juga merupakan ambassador dari brand terkenal Christian Dior dan beberapakali dipercaya sebagai bintang iklan Reebok serta Swarovski.

Suzi diperkirakan memiliki kekayaan mencapai 25 juta dolar AS.

Baca Juga: Saat Raja Thailand Memuaskan Diri dengan Selirnya di Jerman, di Mana Ratu Suthida Berada?

6. BoA
Dikenal sebagai “Queen of Kpop”. Dia sukses melakukan debutnya di korea dan jepang. BoA telah banyak meraup keuntungan dari penjualan tiket konser, album, photobook dan music video.

Dia juga beberapakali telah dipercaya menjadi juri pada acara survival seperti Kpop Star hingga Woman Street Fighter.

Dia juga diketahui sebagai pemegang saham di SM Entertaiment sebesar 0,4 persen. Kekayaan artis cantik ini di perekirakan mencapai 25 juta dolar AS.

Baca Juga: Awalnya Hanya Sebuah Negara Miskin, Namun 5 Negara Ini Menjadi Salah Satu Daftar Negara Maju di Dunia

7. Lisa Blackpink
Lisa merupakan member dari grup girl band Blackpink yang baru-baru ini melangsungkan debut solonya.

Selain menjadi penyanyi, Lisa aktif menjadi model unutk brand BVLGARI dan MAC Cosmetic, Tampil di beberapa program televisi serta menjadi juri untuk ANDAM Fashion Award 2021.

Kekayaan Lisa diperkirakan mencapai 15 juta dolar AS atau sekitar Rp 214 miliar.***

 

Editor: Sam

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah