Tragis! Beginilah Nasib Para Mantan Pemeran Serial Superhero Power Rangers

- 23 November 2021, 16:55 WIB
Thuy Trang, pemain tokoh Power Rangers kuning yang meninggal dalam kecelakaan tragis pada 2001/instagram - @eternalsranger
Thuy Trang, pemain tokoh Power Rangers kuning yang meninggal dalam kecelakaan tragis pada 2001/instagram - @eternalsranger /

JURNAL SOREANG – Anak-anak generasi 90-an tentu sangat akrab dengan serial superhero Power Rangers yang rutin menghiasi layar kaca televisi pada masa itu.

Berisi lima jagoan super sebagai tokohnya, Power Rangers berhasil menyedot animo masyarakat.

Saking digemarinya, nuansa Power Rangers banyak dijadikan tema untuk beberapa barang komersial seperti pakaian, poster, mainan, hingga pernak-pernik lain.

Baca Juga: WOW! Jadi Orang Super Tajir, Begini Kelakuan Nyentrik Raja Thailand, Vajiralongkorn

Meski eksistensi serial Power Rangers bertahan cukup lama dengan berganti-ganti versi dan sekuel, tapi pada akhirnya ketenaran Power Rangers pudar terkikis zaman.

Bahkan, saking sudah terlupakannya, beberapa mantan pemeran di serial Power Rangers ini memiliki akhir hidup tragis dan malang yang luput dari sorotan kamera.

1. Thuy Trang
Pemeran utama ranger kuning dalam Mighty Morphin Power Ranger edisi pertama ini, meninggal dalam sebuah kecelakaan mobil yang dikendarainya pada tahun 2001. Wanita keturunan Vietnam ini mengembuskan napas terkahir di usia 27 tahun.

Baca Juga: Baru Sepekan Tinggal Di New York, Tak Disangka Mantan Putri Mako dan Kei Komuro Lakukan Hal Ini

Kendaraan yang ditumpanginya ketika itu tergelincir melewati pagar pembatas dan terjatuh ke tebing. Thuy Trang meninggal, sementara sejumlah penumpang di kendaraan tersebut selamat tapi mengalami lumpuh.

2. Pua Magasiva
Pemeran Ranger Merah dalam seri Power Rangers Ninja Storm ini ditemukan tewas di kediamannya pada bulan Mei tahun 2019. Pihak kepolisian yang menyelidiki kasus ini kesulitan mendapat kepastian meninggalnya Magasiva. Diduga, pria yang kala itu berusia 38 tahun tewas karena bunuh diri.

"Semuanya terkejut dengan kepergian Pua. Selama ini dia terlihat selalu sehat, ceria, dan bahkan senang bercanda" kata Jason Chan, salah satu stuntman tokoh Power Rangers, dikutip dari ranker.com.

Baca Juga: Tak Disangka! Ternyata Ini Dia 5 Negara Bebas Pajak, Salah Satunya Brunei Darussalam, Berikut Lengkapnya

3. Peta Rutter
Ia adalah pemeran wanita paling tua yang pernah memerankan karakter Power Rangers. Rutter memerankan White Mystic dalam seri Power Rangers Mystic Force yang tayang pada tahun 2006.
Pada tahun 2010, Rutter tutup usia akibat mengidap tumor otak.

4. Machiko Soga
Salah satu karakter jahat terkenal dalam serial Mighty Morphin Power Rangers adalah Rita Repulsa yang diperankan oleh Machiko Soga.

Malangnya, sang pemain harus berjuang melawan kanker pankreas yang akhirnya menjadi penyebab kepergian Machiko ketika usianya menginjak 68 tahun pada 2005.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Fakta Kehidupan Kim Yo Jong, Adik Cantik dari Kim Jong Un Pemimpin Korea Utara, Ini Sosoknya

5. Ricardo Medina jr.
Kisah malang yang satu ini berbeda dari yang sebelumnya. Ricardo adalah pemeran Cole Evan si Ranger Merah dalam serial Power Rangers The Wild. Pria kelahiran 24 Januari 1979 itu harus mendekam dipenjara setelah terbukti membunuh teman sekamarnya, Josh Sutter.

Kejadian pembunuhan tersebut terjadi pada pada 31 Januari 2015 lalu. Diawali dengan saling argumen, Ricardo menusuk Josh berkali-kali menggunakan pedang.

***

Editor: Sam

Sumber: Ranker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah