Netizen Korea Ungkap Alasan Aespa dan Blackpink Sering Mendapatkan Hujatan

- 22 Oktober 2021, 07:23 WIB
Grup idola KPop, AESPA dan BLACKPINK
Grup idola KPop, AESPA dan BLACKPINK /Instagram/

JURNAL SOREANG - Netizen Korea Selatan belakangan ini membahas kembali tentang girl group Blackpink dan Aespa yang sering mendapat komentar hujatan.

Hal itu diungkapkan dalam sebuah postingan di situs Pann, yang menyatakan bahwa Blackpink dan Aespa banyak mendapatkan serangan hujatan dari netizen, seperti dilansir kpopchart.net.

Netizen tersebut lalu memberikan beberapa contoh postingan hujatan terhadap kedua grup.

Baca Juga: The Power Of Daugther Kwangya Dapat Dress Puluhan Juta dari Givenchy Untuk Video Musik 'Savage'

Mulai dari tudingan plagiarisme terhadap Aespa hingga postingan tentang perbandingan kedua grup.

Padahal menurut mereka Blackpink saat ini merupakan girl group Kpop terbaik dan Aespa adalah girl group rookie terbaik.

Menanggapi postingan tersebut, netizen Korea Selatan lainnya berkomentar:

"Mereka marah karena Blackpink dan Aespa sangat sukses."

Baca Juga: Perbedaan Aturan Asrama Aespa dan Asrama Red Velvet

"Ada fandom lain yang menyebabkan perselisihan diantara fans Blackpink dan Aespa."

"Kedua grup sama-sama sukses, jadi wajar mereka punya banyak haters hahaha."

"Blackpink selalu sukses sejak debut pada tahun 2016, tapi pada 2021 adakah puncak kesuksesan karir mereka benar-benar luar biasa."

Baca Juga: Pas Buat Usaha Rumahan, Resep NASI GORENG GILA KEJU Ala Abang-Abang: Istimewa Bikin Nagih!

"Teman-temanku adalah penggemar Blackpink dan Aespa, jadi aku rasa mereka tidak saling membenci satu sama lain. Kedua grup sama-sama bagus."

Dan berbagai komentar lainnya yang hingga kini masih ada saja ujaran kebencian di kolom komentar kedua grup tersebut.***

Editor: Sam

Sumber: kpopchart.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x