Netizen Korea Kesal Karena Lagu Lisa BLACKPINK, Lalisa Tidak Puncaki Chart Musik

- 13 September 2021, 14:05 WIB
Netizen Korea Kesal Karena Lagu Lisa BLACKPINK Tidak Puncaki Chart Musik
Netizen Korea Kesal Karena Lagu Lisa BLACKPINK Tidak Puncaki Chart Musik /Tangkapan layar youtube/Blackpink/

JURNAL SOREANG - Netizen Korea kembali menumpahkan kekesalannya dalam media sosial.

Karena setelah ada beberapa penggemar Lisa BLACKPINK yang menyalahkan mereka akrena lagu 'LALISA' tidak memuncaki chart musik.

Seperti yang penggemar ketahui, Lisa baru saja melangsungkan debut solonya dengan merilis single album pertama yang berjudul 'LALISA'.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu LALISA dari Lisa BLACKPINK

Single 'LALISA' ini mendapatkan sambutan yang kurang baik di chart musik Korea Selatan dan saat ini hanya menempati peringkat ke-87 pada chart Melon.

Dalam situs Pann kemudian mengunggah tangkapan layar seorang penggemar Lisa di Twitter.

Yang menuliskan "Aku tidak berharap dengan Korea dan kita tahu mengapa mereka tidak pantas mendapatkan Lisa."

Baca Juga: Lirik Lagu Lalisa dan Terjemahan Bahasa Indonesia, Lisa BLACKPINK Bawa Unsur Thailand pada Debut Solonya

Lalu netizen lain ikut mengomentari "Karena Peringkat Lisa di Chart Melon sangat rendah, mereka bilang Korea tidak mendapatkan Lisa."

Ada juga komentar netizen-netizen lainnya seperti berikut:

"Aku merasa malu dengan anggota lain yang menderita karena penggemar Lisa dari Asia Tenggara sejak debut mereka.

Baca Juga: Tembus 70 juta View, Video Musik Solo Lisa BLACKPINK, Lalisa Catat Rekor View Terbanyak 24 Jam

Khususnya Jennie. Ketika ia debut solo banyak sekali komentar buruk datang kepadanya. Sampai sekarang masih ada banyak komentar buruk soal MV solonya."

"Penggemar Lisa di Asia Tenggara benar-benar berpikir bahwa kita harus berterima kasih kepada Lisa karena Kpop di populerkan olehnya.

YG juga harus berterima kasih pada Lisa."

Baca Juga: Lirik Lagu Lalisa dan Terjemahan Bahasa Indonesia, Debut Solo Lisa BLACKPINK Cetak Rekor Baru di YouTube

"Kenapa mereka menyalahkan orang Korea ketika lagunya kurang bagus? Kalau Lisa merilis lagu bagus, ia pasti bisa menempati peringkat pertama.

Tidak hanya lagu utama BLACKPINK, lagu B-side mereka juga disukai oleh masyarakat Korea."

"Aku harap mereka bisa mendebutkan grup yang anggotanya hanya berasal dari Korea saja."

Baca Juga: Simak! Lirik Lengkap Lagu LALISA dari Lisa BLACKPINK dan Terjemahan Bahasa Indonesianya

Komentar lainnya. Namun dibalik itu semua ada kemungkinan bersangkut paut dengan selera musik orang yang berbeda-beda.

Dan mungkin bagi beberapa netizen ada yang tidak puas dengan hasilnya dari konsep musik di single debut barunya 'LALISA'.

Atau mungkin juga karena kurangnya pembelian lagu atau penanyangan streaming di platfrom streaming.

Banyak sekali kemungkinan dibalik hal itu semua, dan tentu kita tidak bisa menyalahkan pihak manapun.***

Editor: Handri

Sumber: kpopchart


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x