Lord Adi Mengungkapkan Suka Dukanya Jadi Petani Cabai, Pada Awalnya Merasakan Pahit

- 7 September 2021, 21:30 WIB
Lord Adi Mengungkapkan Suka Dukanya Jadi Petani Cabai, Pada Awalnya Merasakan Pahit
Lord Adi Mengungkapkan Suka Dukanya Jadi Petani Cabai, Pada Awalnya Merasakan Pahit /@adi.mci8

JURNAL SOREANG - Suhaidi Jamaan atau Lord Adi, adalah petani cabai asal Tanah Datar yang sukses menjadi juara 3 di MasterChef Indonesia Season 8.

Meskipun kompetisi memasak tersebut sudah berakhir, namun kini Lord Adi aktif berkolaborasi dengan alumni MasterChef dan sering membuat konten.

Karena pesona dan kemampuannya dalam memasak, publik juga seakan tak bisa lepas dari kehidupan pribadi Lord Adi.

Baca Juga: Kejadian Unik di Final Para Badminton Paralympic Tokyo 2020, Seorang Supporter Teriak Pakai Bahasa Sunda

Kehidupan Lord Adi sebagai petani cabai di Tanah Datar, membuat penasaran banyak orang.

Lord Adi mengungkap, kalau pada awalnya ia bukanlah petani cabai. Diketahui Lord Adi pernah bekerja sebagai koki (chef) di Malaysia.

"Bermulanya dari Malaysia. Gua berakhir jadi seorang tukang masak 2002, lanjut jadi personal trainer," kata Lord Adi, seperti dikutip Jurnal Soreang dari kanal Youtube StarHits.

Baca Juga: Lord Adi Tolak Tawaran Jadi Juri MasterChef Indonesia Gantikan Chef Juna: Saya Gak Ada Waktu

Sebagai informasi, personal trainer adalah pelatih pribadi di sarana olahraga atau Gym. Lord Adi mengaku, dirinya sangat bosan dengan pola kehidupan yang menurutnya itu-itu saja.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: YouTube StarHits


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x