Lagu Welcome to Indonesia Dikecam, Kiky Saputri Balas Dengan Komentar Cerdas

- 13 Juli 2021, 18:34 WIB
Unggahan Komika Kiky menyanyikan lagu "Welcome to Indonesia" langsung menuai pro dan kontra.
Unggahan Komika Kiky menyanyikan lagu "Welcome to Indonesia" langsung menuai pro dan kontra. /Fajar Fari /Tangkapan layar

JURNAL SOREANG - Aksi komika Kiky Saputri menyanyikan lagu "Welcome to Indonesia" langsung menuai pro dan kontra.

Bagaimana tidak, lirik lagu "Welcome to Indonesia" yang dinyanyikan Kiky Saputri mengandung kritik pedas untuk pemerintah.

Dalam video berdurasi 30 detik itu, Kiky Saputri menyindir habis-habis pemerintah dengan menyinggung korupsi dana bansos hingga WNA yang masuk ke Indonesia ditengah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Dr Lois Sebut Nagita Slavina Bakal Jadi Janda Lantaran Raffi Ahmad Lakukan ini

"Welcome to Indonesia, negeri jenaka, katanya disubsidi tapi bansos dikorupsi, tidakkah kalian dengar jeritan hati rakyat, malah minta rumah sakit khusus pejabat, what?”

“Welcome to Indonesia, negeriku tercinta, ini bukan kritik tapi sindiran menggelitik, rakyat harus di rumah untuk menjaga diri, tapi tenaga kerja asing loh kok wara-wiri," dikutip dari akun @kikysaputrii.

Tak hanya dikecam pemerintah, lagu tersebut juga mengundang komentar negatif netizen negeri +62.

Beberapa komentar mengkritik Kiky yang dianggap sok tau, tidak berempati pada Nakes, dan hanya nyinyir tanpa memberi solusi.

Baca Juga: Tertarik Dengan Presenter Ganteng, Robby Purba Beri Lampu Hijau Kepada Ayu Ting Ting Untuk Kejar Cintanya

Meski begitu, Kiky Saputri tetap santai menanggapi membalas beberapa komentar negatif netizen dalam unggahan Instagramnya.

Melalui lagu tersebut, Kiky juga bermaksud menyampaikan dukungan kepada pihak nakes yang tengah berjuang melawan pandemi Covid-19.

"Fokus A jadi profesimu saat ini @kikusaputrii. Gak usah nyinyir dengan videomu ini. Semua sedang lelah. Bangsa ini butuh empati bukan nyinyi sakit hati untuk menaikkan viewers," tulis komentar @jeprin_s_paudi.

"Justru karena saya berempati pada nakes yang sudah berjuang mati-matian tapi berbanding terbalik dengan tindakan korupsi oknum pemerintah yang merugikan rakyat. Kalo cuma nakes yang disuruh berjuang, tapi masih ada tindakan Wakil Rakyat yang merugikan rakyat, kapan selesainya?" balas Kiky Saputri.

Baca Juga: Afgan Akui Dirinya Positif Covid-19 Dan Himbau Masyarakat Untuk Tetap Berolahraga Ringan

"Kalo mau kritik kasih juga solusinya, kalo cuma ngomong beo juga bisa," tulis komentar @bucex_satria.

"Lah, Apa tugas pemerintah kalo ketika kita mengeluh harus ngasih solusi juga? Kocak lu. Emang lu pikir solusi bansos salah satu solusi?" balas Kiky Saputri.

Hampir di setiap komentarnya, Kiky Saputri menegaskan bahwa lagu "Welcome to Indonesia" yang ia karang merupakan bentuk dukungan terhadap rakyat.

Tak sedikit pula netizen yang sependapat dengan lirik lagu "Welcome to Indonesia" karangan Kiky Saputri.***

Editor: Rustandi

Sumber: @kikysaputrii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah