Wan Abud Meninggal Dunia Karena Covid-19, Ayu Azhari: Selamat Jalan Sahabatku

- 18 Juni 2021, 21:48 WIB
Ayu Azhari ikut berduka atas meninggalnya Fuad Alkhar alias Wan Abud.
Ayu Azhari ikut berduka atas meninggalnya Fuad Alkhar alias Wan Abud. /Jurnal Soreang/Instagram @ayukhadijahazhari

JURNAL SOREANG - Dunia hiburan tanah air dilanda duka, pasalnya Fuad Alkhar alias Wan Abud menhembuskan nafas terakhirnya tadi pagi, Jum'at 18 Juni 2021.

Seperti dikutip Jurnal Soreang dari kanal Youtube Cuap Cuap, Ketua RW setempat, Endang mengungkap kronologi wafatnya bintang sinetron Putri Duyung itu.

Endang menjelaskan Wan Abud sempat dirawat di rumah sakit setelah tertular Covid-19 dan meninggal dunia karena paparan virus tersebut.

Baca Juga: Sempat Dirawat Karena Terpapar Covid-19, Ketua Presidium IPW Tutup Usia

"Sebelumnya demam terus diperiksa COVID, diperiksa darah, katanya sih terpapar COVID," jelas Endang.

Lanjut Endang, awalnya Wan Abud dikira hanya sakit biasa karena berawal dari demam, pria 62 tahun itu langsung dilarikan ke Rumah Sakit Universitas Indonesia (UI).

"Cuma sakit biasa, demam aja gitu," ungkap Endang.

Menjalani perawatan selama lima hari, rupanya yang maha kuasa berkehendak lain, nyawa Wan Abud tidak dapat tertolong.

Baca Juga: Innalillahi! Ayahanda Tutup Usia, Oki Setiana Dewi Panggil-panggil Ria Ricis Kembali

"Sudah 5 hari. Iya di Rumah Sakit UI (meninggalnya)," imbuhnya.

Kini, jenazah Wan Abud sudah dikebumikan. Endang pun tidak mengungkapkan secara jelas di mana tetangganya itu dimakamkan.

"Sudah di kuburan khusus COVID ya," papar Lia Umar.

Sementara itu, aktris Ayu Azhari ikut berduka atas meninggalnya Fuad Alkhar alias Wan Abud. Hal ini disampaikan Ayu melalui unggahan Insta Story-nya.

Baca Juga: Innalillahi, Mantan Anggota DPRD Jabar Tutup Usia, Bupati Bandung Sampaikan Belasungkawa

Istri Mike Tramp itu membagikan foto lawasnya bersama Fuad Alkhar, Kiki Fatmala, dan Nani Wijaya. Foto itu diabadikan ketika mereka masih aktif membintangi sinetron Tanah Air.

"Selamat jalan sahabatku," tulis Ayu.

Ayu berusaha tegar atas meninggalnya Fuad. Ia menuliskan doa untuk melepas kepergian sang sahabat.

"Semoga engkau mendapat tempat terindah di sisi-Nya, yaitu di surga yang sangat indah. Amin ya rabbal alamin," doanya.***

Editor: Rustandi

Sumber: Youtube Cuap Cuap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah