Melalui Surat Resmi Kuasa Hukum Hotma Sitompoel Bereaksi Atas Pengakuan Desiree Tarigan Sebelumnya, Ini Isinya

Sam
- 27 Maret 2021, 21:44 WIB
Keluarga Bams Samsons
Keluarga Bams Samsons /YouTube/

JURNAL SOREANG - Prahara rumah tangga yang melanda keluarga Hotma Sitompoel, baru-baru ini santer diperbincangkan netizen, kian meruncing.

Setelah sebelumnya istri Hotma Sitompoel, Desiree Tarigan, mengaku sempat diusir sangat suami dan bahkan disebutkan telah dibuatkan pembatas seng oleh Hotma Sitompoel untuk memisahkan diantara keduanya.

Kini beredar surat dari tim kuasa hukum Hotma Sitompoel, Husin Pongkor Simbolon (HPS) pada tanggal 26 Maret 2021, yang merupakan reaksi dari pernyataan Desiree Tarigan sebelumnya.

Baca Juga: Ibunda Bams Eks Samsons Diusir Hotma Sitompul Hingga Tinggal Dengan Pembatas Seng

Baca Juga: Lewat Unggahan di Instagram, Park Sung Hoon dan Lee Yoo Bi Meminta Maaf Terkait Polemik Drama Joseon Exorci

Surat dari kuasa hukum Hotma Sitompoel tersebut pada point pertama menyatakan bahwa pada prinsipnya Hotma Sitompoel berkeinginan tetap hidup harmonis dan berdampingan dengan Desiree Tarigan.

Namun pada point kedua menyatakan bahwa keinginan tersebut kemungkinan akan tertunda sesuai dengan pertimbangan Hotma Sitompoel berdasar pada fakta yang ada.

Fakta tersebut menyatakan bahwa Desiree Tarigan telah meninggalkan rumah sejak tanggal 7 Februari 2021, dengan cara mengosongkan seluruh perabotan rumah tempat tinggal bersama serta tidak ada lagi komunikasi antara Desiree Tarigan dengan Hotma Sitompoel.

Baca Juga: Sinopsis Love Story The Series 27 Maret 2021: Maudy Ucapkan Salam Perpisahan, Minta Ken Cintai Vanessa

Baca Juga: Link Live Streaming dan Cara Vote LIDA 2021 Top 70 Grup 7 Merah

Baca Juga: Ade Londok Kritis, Sang Ibu dengan suara bergetar dan Menangis Mohon Diampuni Kesalahan Anaknya

Sehingga pada tanggal 24 Maret 2021, Desiree Tarigan melalui surat dari kuasa hukumnya menyatakan bahwa Desiree Tarigan menyatakan akan kembali ke rumah.

Dalam surat pernyataan resmi itu juga menyatakan bahwa pihak Hotma Sitompoel meminta kepada Desiree Tarigan, untuk menunda keinginannya kembali ke rumah serta memberi kesempatan kepada kedua belah pihak untuk lebih dahulu membahas semua permasalahan secara menyeluruh, sebelum mereka kembali hidup rukun bersama.

Selain itu, dalam surat tersebut juga menyebutkan bahwa secara tegas Hotma Sitompoel tidak akan menanggapi terkait kepergian istrinya pada 7 Februari lalu, demi menjaga privasi keluarga.***

 

Editor: Sam


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah