Usai Rilis Lagu Terakhir ENCORE, BamBam GOT7 Tandatangani Kontrak dengan Abyss Company jadi Agensi Barunya

Sam
- 5 Maret 2021, 01:42 WIB
BamBam GOT7.
BamBam GOT7. /Instagram/

JURNAL SOREANG - Setelah masa kontraknya habis dengan JYP Entertainment pada 19 Januari 2021 lalu, akhirnya grup musik idola K-Pop GOT7 dikabarkan bahwa tiap personelnya telah memilih jalur mereka masing-masing.

Diketahui, GOT7 merilis lagu terakhirnya berjudul ENCORE pada Februari lalu, bahkan pernah mencatat hasil yang mengesankan di iTunes Top Song yang dirilis pada 20 Februari lalu.

Kabar terbaru dari salah satu GOT7, BamBam yang menandatangani kontrak dengan Abyss Company sebagai agensi barunya, pada 5 Maret 2021.

Baca Juga: Pernyataan Resmi, Cube Entertainment Menghentikan Aktivitas Soojin di (G) I-DLE Sementara, Terkait Bullying

Abyss Company pun mengunggah kabar tersebut melalui laman media sosial milik mereka untuk menyambut kedatangan BamBam di agensi tersebut.

Diketahui, Abyss Company juga merupakan agensi yang manaungi artis papan atas lainnya seperti Sunmi, Park Won, dan Urban Zakapa.

“Dengan senang hati kami mengumumkan bahwa BamBam telah menjadi artis baru Perusahaan Abyss." unggah Abyss Company, sebagaimana diberitakan Soompi.

Baca Juga: Spoiler The Penthouse 2, Usai Menikah Palsu, Konfrontasi Panas Oh Yoon Hee dengan Ha Yoon Cheol, 5 Maret 2021

Mereka pun berharap kepada penggemar untuk tetap mendukung BamBam dalam karir musiknya yang kini telah berada di bawah naungan perusahaan tersebut.

" Tolong tunjukkan banyak dukungan dan cinta untuk berbagai aktivitas BamBam di masa depan dengan Abyss Company. Terima kasih." harap Abyss Company.

Tentunya, hal itu pun disambut gembira oleh BamBam dengan ungkapan yang dia unggah di laman Twitter pribadinya.

Baca Juga: Usai Unggahan Permintaan Maaf, Ji Soo Dikecam Netizen Masuk Penjara atas Tindakan Kekerasan yang Dilakukannya

Dia men-tweet untuk membagikan foto profil baru dirinya sesaat setelah berita tersebut diumumkan pihak agensi, dan label pun merilis video di saluran YouTube barunya.

Bahkan, agensi pun telah membuka akun media sosial resmi yang baru untuk BamBam seperti di Twitter, Facebook dan Instagram.

BamBam melakukan debut pada tahun 2014 sebagai anggota GOT7, dan kelompok itu memulai kariernya melalui JYP Entertainment hingga berakhir kontraknya pada Januari lalu.

Baca Juga: ASTRO akan Comeback dengan Album Baru Knock Mei Mendatang

Namun GOT7 pernah meyakinkan penggemar mereka bahwa mereka berencana untuk terus bersama sebagai sebuah grup, hingga akhirnya mereka merilis lagu " ENCORE " pada bulan Februari lalu.

Kemudian setelah itu diketahui bahwa Youngjae telah menandatangani kontrak dengan Sublime Artist Agency, sementara Jackson juga menandatangani perjanjian bisnis dengan SAA melalui labelnya TEAM WANG.

Sementara itu Mark merilis lagu baru yang berkolaborasi dengan penyanyi Amerika Serikat, Sanjoy, dan kembali ke kampung halamannya di Los Angeles.

Baca Juga: Ji Soo Menanggapi Tuduhan Tindakan Kekerasan dan Bullying yang Pernah Dilakukannya, Begini Isi Tanggapannya

Lalu, Jinyoung menandatangani kontrak dengan BH Entertainment, kemudian JB mengumumkan akun media sosial baru miliknya, dan Yugyeom menandatangani dengan AOMG.***

Editor: Sam

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah