Luar Biasa, Meski Tanpa Amanda Manopo ‘Andin’, Rating Ikatan Cinta Tetap Stabil

- 4 Maret 2021, 14:56 WIB
Amanda Manopi sakit, tokoh Andin absen sinetron di Ikatan Cinta RCTI 3 Maret 2021 yang sedang sakit.*
Amanda Manopi sakit, tokoh Andin absen sinetron di Ikatan Cinta RCTI 3 Maret 2021 yang sedang sakit.* /@amandamamopo

Torehan rating yang stabil dari sinetron Ikatan Cinta sangat luar biasa. Tidak banyak acara TV yang bisa mempertahankan rating tinggi berhari-hari, bahkan berbulan-bulan.

Dari hasil rating yang sampai saat ini stabil, dapat ditarik kesimpulan bahwa Ikatan Cinta tidak besar karena satu pemain (aktor) saja. Melainkan ada kerja keras tim beserta aktor lain, termasuk tim sutradara dan penulis.

Baca Juga: Wow! Buat Heboh di iTunes, Boyband iKON Puncaki Tangga Lagu di Seluruh Dunia

Memang, tanpa adanya Andin di Ikatan Cinta, rasanya seperti sayur tanpa garam. Seperti ada yang kurang, dan segala sesuatunya terasa hambar.

Tidak dapat dipungkiri bahwa selama ini, romantisme dari Andin dan Al menjadi daya tarik tersendiri bagi penonton Ikatan Cinta. Terutama emak-emak di Indonesia.

Tak tanggung-tanggung, acara nonton bareng (nobar) kerap kali dilaksanakan di beberapa wilayah. Tentunya, dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga: Aktor Kim Nam Gil Resmi Bintangi Drama Terbaru Island, Cha Eun Woo dan Seo Ye Ji Diduga akan Menyusul

Lantas apa itu rating? Kenapa ada sinetron yang diperpanjang, dan bahkan ada yang dihentikan gara-gara rating?

Rating merupakan data kepemirsaan televisi. Rating adalah jumlah orang yang menonton suatu program televisi terhadap populasi televisi yang di persentasekan.

Rating program tidak mencerminkan kualitas program. Rating diukur melalui kuantitas (jumlah), dan bukan karena kualitas suatu acara.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah