Bakal Comeback di September, DKZ Jaechan Akan Debut Solo

23 Agustus 2023, 14:44 WIB
Jaechan DKZ akan comeback lewat debut solo. /Allkpop

 

JURNAL SOREANG – Member DKZ, Jaechan akan comeback lewat debut solo. Hal ini juga disampaikan oleh agensinya yaitu Dongyo Entertainment.

“Member DKZ Jaechan sedang mempersiapkan dengan tujuan membuat debut solonya September ini. Dia berencana untuk menampilkan pesona baru sebagai artis solo, jadi tolong tunjukkan banyak dukungan dan antisipasi” ungkapnya.

Jaechan debut bersama grupnya pada tahun 2019. Boy group DKZ memliki lagu populer seperti Crazy Night, Cupid, dan Uh – Heung. Jaechan juga membintangi drama web hit BL "Semantic Error," dan dia baru-baru ini memenangkan OST Popularity Award dan TIRTIR Popularity Award di Blue Dragon Series Awards ke-2.

Baca Juga: Ada 8, Inilah Koleksi Kendaraan Milik Prabowo Subianto Capres Pilpres 2024, Totalnya Berapa?

Jaechan debut lewat drama ini sebagai Chu Sang Woo. Tetapi drama ini kurang cocok apabila ditayangkan di Indonesia karena mengangkat isu LGBT. Dilansir dari kpopmap, Jaechan lahir pada 6 Desember 2001.

Member dengan golongan darah O ini, terkenal dengan kepribadian (MBTI) INTP. Dilansir dari 16personalities, kepribadian ini dikenal sebagai pribadi yang logic atau mengandalkan logika. Tokoh yang terkenal kepribadian ini seperti Bill Gates, Kriseten Stewart, Albert Einstein, Avicii, dan Stanley Crouch.

Orang dengan kepribadian ini hanya berkisar tiga persen dari populasi di dunia. Kepribadian ini dikenal sebagai filsuf, pemikir, dan professor. Dilansir dari Jurnal Soreang, ada 3 kelebihan kepribadian ini yaitu analitiis, berpikiran terbuka, dan selalu berpikir out of the box.

Baca Juga: Dewan Pers Meminta Peran Aktif Pers Dalam Mewujudkan Pemilu 2024 yang Damai

Dilansir dari Allkpop, DKZ atau dikenal Dongkiz memulai debutnya terakhir pada April 2022. Debutnya ini sudah ada member baru seperti Giseok, Mingyu, dan Sehyeon. Member terlama seperti Kyoongyun, Jaechan, dan Jonghyeong.

Saat ini, Jaechan sedang mempersiapkan drama terbarunya yang akan rilis melalui “The Woman Who Plays” sebagai Dong Hee. Di drama ini dirinya akan beradu akting dengan Uhm Tae Goo, Han Sun Hwa, Kwon Yool, dan Kim Hyun Jin.

Drama “The Woman Who Plays” ini bergenre komedi romatis. Selain Semantic Error dan The Woman Who Plays, dirinya pernah beradu akting dengan Lee So Yi dalam drama “Youtuber Class Season 2”. Disini dirinya berperan sebagai Park Bo Hyun.

Baca Juga: Daftar 7 Penyerang Tergacor di Dunia Abad ke-21

Apakah sudah menunggu debut solonya?.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler