Spider-Man 4 Kabarnya Mengalami Penundaan Akibat WGA, Ami Pascal Berikan Respon!

2 Juni 2023, 11:46 WIB
Spider-Man 4 Kabarnya Mengalami Penundaan. /Instagram @tomholland2013

 

JURNAL SOREANG – Tom Holland ‘Peter Parker’ dan Zendaya ‘MJ’ akan kembali membintangi film Spider – Man karya studio Sony Pitcure. Dilansir dari E! pada Kamis 1 Mei 2023, Tom Holland dan Zendaya di konfirmasi kembali akan memerankan karakter Peter Parker dan MJ oleh Produser Amy Pascal.

“Apakah kita akan membuat film lain? Tentu saja,”ujar Amy kepada Variety. Namun sayangnya Produksi film Spider – Man 4 memiliki sedikit kendala dimana produksi filmnya terhenti akibat dari aksi mogok kerja yang dilakukan oleh Writers Guild of America (WGA) yang mewakili ribuan penulis naskah film dan TV Series di Hollywood.

“Kami sedang dalam proses tetapi para penulis mogok, tidak ada yang bekerja selama mogok,”ungkap Amy mengkonfirmasi terkait kendala yang mereka hadapi selama proses produksi filmnya.

“Kita semua menjadi pendukung dan kapan pun mereka berkumpul, kita akan memulai” lanjutnya.

Baca Juga: Kabar Bahagia! 4 Shio Tiba-tiba Naik Gaji dan Karir Melejit Pesat di Awal Bulan Juni 2023

Aksi mogok kerja telah dilakukan sejak 2 Mei 2023 karena Aliansi Film serta Televisi Amerika Serikat gagal mencapai kesepakatan setelan selama enam minggu bernegosiasi. Sejak saaat itu film hingga TV Series seperti : Thunderbolts, Blade, Superman : Legacy, Captain America : New World Order, House of The Dragon, Stranger Things, Deadpool, About Elementary, Hack dan masih banyak lainnya terpaksa menunda jadwal produksi yang sudah ditentukan.

Damapak mogoknya para penulis di bawah naungan WGA ini adalah fans harus menunggu lebih lama untuk film Spider – Man keempat, Zendaya sendiri akan kembali memerankan karakter MJ yang merupakan mantan kekasih Peter Parker di film ini karena film Spider – Man : No Way Home Peter dan MJ berpisah karena masalah yang terjadi di filmnya, dimana semua orang yang mengetahui bahwa Peter Parker adalah Spider – man melupakannya termasuk MJ.

Dan Tom Holland sendiri kembali memerankan karakter Peter Parker ‘Spider – Man’ sosok Superhero muda yang harus kehilangan mentornya di film Avenger : Endgame dan bibinya di film Spider – man Now Way Home karena kegilaan Norman Osborn yang terobsesi padanya.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT. Pryzha Aulia Susanto Mandiri untuk Lulusan SMA, Cocok Buat Warga Kabupaten Bandung

Zendaya sendiri mengaku sangat senang bisa kembali memerankan karakter MJ di film ini terlebih di film Spider – man keempat ini masih banyak hal yang bisa digali setelah peristiwa di Spider – man : No Way Home dimana semua orang melupakan Peter Parker, “Kami hanya menyerap dan meluangkan waktu untuk menikmati momen,”ujar Zendaya. ***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

 

Editor: Josa Tambunan

Sumber: MeriStation

Tags

Terkini

Terpopuler