AESPA, Berikan Spoiler Tentang Ulang Tahun Debut Pertama Mereka

8 Oktober 2021, 19:10 WIB
Personil AESPA, Berikan Spoiler Tentang Ulang Tahun Debut Pertama Mereka /Suci Setiawati/IG: aespa_official 'foto poster teaser'

JURNAL SOREANG - Siapa yang menyangka jika usia grup gadis-gadis muda AESPA sudah berusia satu tahun!

Dikutip koreaboo.com pihak agensi SM Entertaiment mendebutkan AESPA pada bulan november 2020.

Dimana pada bulan depan mereka akan merayakan anniversary debut pertama.

Baca Juga: Bek Persib Bandung, Nick Kuipers Siap Matikan Keganasan Ezechiel N’Douassel, Ini Ungkapnya!

AESPA yang kini tengah disibukan dengan kegiatan promo lagu debut comeback sekaligus promo mini album perdana mereka "SAVAGE."

Dan melakukan berbagai konferensi pers online dibeberapa media massa lokal dan luar negeri.

Para anggota berbicara tentang comeback mereka 'Savage' dan juga membahas ulang tahun debut pertama mereka yang akan datang pada tanggal 17 november 2021.

Grup ini telah menempuh perjalanan panjang sejak debut mereka dengan 'Black Mamba' pada tahun 2020.

Baca Juga: Bek Persib Bandung, Nick Kuipers Siap Matikan Keganasan Ezechiel N’Douassel, Ini Ungkapnya!

Dan maknae Ningning berbicara tentang seberapa banyak mereka telah berkembang, baik secara individu maupun sebagai grup.

"Meskipun kami merasa gugup dan khawatir untuk bisa berdiri di depan kamera pada awalnya.

Aku merasa kami menjadi jauh lebih nyaman dan bersenang-senang diatas panggung sekarang.

Kami berterima kasih kepada semua penggemar yang telah menunjukkan dukungan dan berharap kami bisa bertahan lama bersama mereka" ucap Ningning.

Baca Juga: Unla Aktif Gelar Vaksinasi Massal bagi Mahasiswa dan Masyarakat, Kepala Dinkes Pun Ikut 'Menengok'

Winter pun mengungkapkan tentang bagaimana mereka ingin membuat tanda mereka, sebagai sebuah grup dengan musik mereka dengan terus bekerja keras.

Melakukan yang terbaik bersama-sama untuk para penggemar mereka.

"Sampai saat ini AESPA telah banyak menunjukkan kekuatan dan kesejukan kami.

Tapi kali ini, kami ingin menampilkan sesuatu yang lebih.

Baca Juga: Duel Keras! Nick Kuipers, Persib Bandung VS Ezechiel N’Douassel, Bhayangkara FC

Alih-alih terbebani oleh kesuksesan 'Black Mamba' dan 'Next Level'.

Anggota kami hanya mencurahkan lebih banyak upaya untuk membuat mini album baru ini" kata Winter.

Dan Karina juga tak lupa memberikan komentarnya dengan mengatakan, bahwa mereka akan terus menunjukkan bagaimana mereka dapat melakukan gaya yang berbeda dan tumbuh bersama.

"Kami ingin menunjukkan kepada publik bahwa AESPA dapat melakukan gaya yang berbeda.

Baca Juga: Fokus Latihan, Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam: Tidak Memikirkan Kekuatan Lawan

Dan bahwa alam semesta kita dapat terus berkembang" ucap Karina.

Semoga dimasa depan AESPA semakin sukses dan langgeng selalu untuk persaudaran member AESPA dan juga semakin kompak juga untuk MY (Fandom Aespa).***

Editor: Rustandi

Sumber: koreaboo.com

Tags

Terkini

Terpopuler