Ngakak! Chef Arnold Sebut Lord Adi Koki Barbar di MasterChef: Biasa Masak di Pedalaman Chef

20 Agustus 2021, 09:47 WIB
Lord Adi kontestan MasterChef Season 8. /Azmy Yanuar /Instagram @adi.mci8

JURNAL SOREANG - Nama Lord Adi semakin dielu-elukan oleh para pecinta MasterChef Indonesia Season 8 yang tayang di RCTI.

Hal ini tidak terlepas dari kemampuan memasak Lord Adi yang selalu memukau para juri MasterChef Indonesia Season 8.

Bahkan, dalam beberapa episode terakhir, Lord Adi kerap kali memenangkan challenge atau tantangan yang diberikan di MasterChef Indonesia Season 8.

Baca Juga: MasterChef Indonesia Season 8 To Grand Final, Netizen Prediksikan Juaranya: Lord Adi vs Jesselyn atau Nadya

Pasalnya, hidangan bikinan Lord Adi banyak membuat juri MasterChef Indonesia Season 8 kagum dengan kelezatannya.

Sontak saja, Lord Adi digadang-gadang sebagai calon juara MasterChef Indonesia Season 8 setelah menyingkirkan lawannya secara perlahan.

Seperti dikutip Jurnal Soreang dari kanal Youtube MasterChef Indonesia beberapa waktu lalu.

Di sisi lain Lord Adi dikenal dengan cara memasak yang barbar.

Baca Juga: Lord Adi Bikin Geger Galeri MasterChef Indonesia Lantaran Tidak Tau Rawon: Apakah ini Sebenarnya?

Alih-alih menggunakan paku, saat itu Lord Adi sempat menggunakan splitter untuk membalik peralatan makan.

Sebagai konsekuensi, Chef Arnold Menyebutnya juru masak barbar.

"Itu ada capitan bisa pakai jangan pisau dipakai. Kamu masak barbar sekali ya. Kamu masak apa?," tanya Chef Arnold.

Lord Adi lalu menjawab bahwa dirinya memasak bebek bagian kakinya. Meski diledek, Lord Adi masih santai dengan celetukan lucu Chef Arnold.

Baca Juga: Lord Adi Bikin Kesal Semua Kontestan MasterChef, Nadya: Pak Adi, Berhenti Menyiksa Kita!

"Masak bebek chef. Biasa masak di pedalaman, Chef," jawab Lord Adi tenang.

Sebelumnya, Lord Adi hanya menghabiskan 20 Menit dan menjadi waktu memasak paling sedikit dan sebentar sepanjang perhelatan MCI Season 8.

Ternyata ketiga juri terpukau dengan menu hidangan miliknya yakni Steak Tartare, bahkan Chef Renatta sampai memberikan pujian.

“20 menit, steak tartare. Mango salad is good, potongannya rapi," puji Chef Renatta.

Baca Juga: Kontestan MasterChef Bebas Masak Apa Saja, Lord Adi Menukar Belanjaan: Aneh Banget, Bisa Dicurigai

Juri pun kemudian mengumumkan bahwa Lord Adi kembali menjadi pemenang dalam tantangan tersebut yang membuatnya otomatis lolos ke babak 4 besar.

Tentunya kemenangan Lord Adi menjadi pengaman baginya untuk bisa terus bertahan di MasterChef Indonesia Season 8.

Maka ia menjadi orang pertama yang lolos ke Top 4 mendapat ranking pertama disusul Nadya, Jesselyn, dan Febs.

Kecerdasan Lord Adi dalam memilih menu dan membuat strategi membuat lawannya terpukau. Bahkan Jesselyn sampai minta diajari.

Baca Juga: Benarkah Lord Adi MasterChef Menyamar Sebagai Petani Cabai? Netizen: Ternyata Chef Bintang 5

"Aku salut banget sih sama Pak Adi, he is the best, dia smart, ajarin aku dong Pak Adi!" kata Jesselyn.

Diprediksi bahwa Top 3 akan diisi oleh Lord Adi, Nadya, dan Jesselyn.

Penyebabnya yakni Febs yang pernah cinlok dan menjatuhkan makanan di galeri MasterChef Indonesia.***

Editor: Rustandi

Sumber: YouTube MasterChef Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler