Jerinx SID Tantang BCL Bersumpah Tidak Dibayar Demi Pura-pura Covid-19

19 Juni 2021, 01:17 WIB
Unggahan Kering SID di laman instagram miliknya terkait sindirannya kepada Bunga Citra Lestari (BCL) yang terkonfirmasi positif Covid-19. /Instagram/

JURNAL SOREANG - Drumer grup band SID (Superman is Dead) I Gede Ari Astina alias Jerinx kembali membuat jagat maya heboh

Jerinx kembali menjadi sorotan publik setelah sindir penyanyi Bunga Citra Lestari alias BCl yang terpapar Covid-19.

Mengutip unggahan Instagram @jrxsid pada Jumat, 18 Juni 2021, Jerinx mengomentari unggahan Instagram BCL, yang mengabarkan bahwa penyanyi cantik itu terpapar virus Covid-19.

Baca Juga: Unggah Foto Bayi Perempuan, Dinda Hauw: Masya Allah Anak Bunda!

"Di awal dia unggah foto/video bersenang-senang di Bali, yang tentu disaksikan oleh followers nya. namun pas dibaca saat kepulangannya ke Jakarta dia dengan bangga mengumumkan ke 18 juta followers-nya bahwa dirinya kena covid," tulis Jerinx.

"Bagi siapa saja yang masih punya otak, meski tanpa diliput media pun, orang-orang yang follow IG BCL pasti otomatis mikir jika BCL kena covid nya di Bali, bukan di Bulan ataupun di Kutub Utara," sambungnya.

Jerinx kemudian mengkritik unggahan foto BCL yang sedang menjalani isolasi mandiri.

Baca Juga: Nia Ramadhani Pamer Foto Seksi Pakai Bikini, Warganet: Haji Loh Ko Gitu?

Dalam foto tersebut, BCL telihat sedang duduk berdua bersama model transgender Dena Rachman, yang juga tengah menjalani isolasi mandiri.

"Lalu dia dengan bangga unggah foto proses isolasi mandiri, tapi difoto dia malah berdua, dia tau arti kata mandiri gak?" tanya Jerinx.

Jerinx menyayangkan pengakuan BCL terpapar Covid-19 usai pulang berlibur dari Bali, hingga drummer SID (Superman is Dead itu) menyinggung BCL dengan sebutan bodoh.

Baca Juga: Wan Abud Meninggal Dunia Karena Covid-19, Ayu Azhari: Selamat Jalan Sahabatku

Menurut Jerinx, pengakuan itu dapat berdampak pada pariwisata di Bali yang rencananya akan dibuka pada Juli 2021 mendatang.

"Yang jadi pertanyaan besar meski semua yang orang punya nalar kenapa BCL mesti pengumuman ke publik kalau dia kena covid?" ujarnya.

"Dia cukup bodoh kah untuk sadar jika pengumumannya ke 18 juta followersnya beresiko terhadap bencana di bukanya pariwisata Bali di Juli 2021 ini?" tegasnya.

Baca Juga: Rafathar Memberi Nama Adiknya 'King Raja Sultan', Respon Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Mengejutkan

Jerinx kemudian menuliskan keterangan dalam unggahan tersebut yang ditujukan langsung kepada BCL.

Jerinx bahkan menantang BCL untuk bersumpah jika dirinya tidak dibayar untuk "dicovidkan", dengan kata lain benar-benar terpapar Covid-19 tanpa perintah pihak tertentu.

"@bclsinclair panik bener ya sama unggahan saya tadi? Ada yang salah? Kenapa diriport untuk dihapus? Udah buntu karena gak berani bersumpah? Kok dikit-dikit main hapus? Kalian fasis? ayo tempur gagasan secara sportif dan kontekstual Jangan cuma bisa main lapor terus kabur," tutur Jerinx.

Baca Juga: Meski Berulang Tahun, Istri Arya Saloka Tak Merayakan: Banyak Kejadian yang Kurang Enak dari Kemarin

"Jika misalnya saya tantang BCL yang memiliki rekam jejak sebagai brand ambassador halodoc ini untuk bersumpah bahwa dia tidak dibayar untuk dicovidkan, apakah dia akan berani melakukannya?" kata Jerinx menantang BCL.

Jerinx tampak tegas dan tidak takut meski dirinya baru saja keluar dari penjara, akibat kasus serupa.

Sebelumnya, Jerinx terpaksa mendekam selama 10 bulan di penjara karena menghina IDI (Ikatan Dokter Indonesia) sebagai kacung WHO.***

Editor: Sam

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler