Mengenal Penyakit Sindrom Tourette, Simak Gejala, Penyebab dan Cara Pengobatannya

- 1 Maret 2023, 17:03 WIB
Caption: Mengenal Penyakit Sindrom Tourette, Simak Gejala, Penyebab & Cara Pengobatannya / Tangkapan Layar Google
Caption: Mengenal Penyakit Sindrom Tourette, Simak Gejala, Penyebab & Cara Pengobatannya / Tangkapan Layar Google /

JURNAL SOREANG - Beberapa hari kemarin, Penyakit Sindrom Tourette sempat menjadi trending topic dan perbincangan di media sosial. Pasalnya penyakit ini diidap dan sempat kambuh saat Lewis Capaldi tampil di tengah konser 28 Februari 2023 di Jerman.

Sindrom ini biasanya muncul sejak masa anak-anak hingga sampai berlanjut hingga dewasa. Sindrom disebabkan ketidakseimbangan zat kimia di otak, yang mengendalikan suara dan gerakan tubuh.

Hal seperti ini bisa terjadi karena faktor lingkungan atau genetik, sindrom seringkali disertai dengan kondisi lain seperti OCD, ADHD, atau gangguan perilaku lain.

 Sindrom Tourette ini tak bisa disembuhkan, tetapi terdapat beberapa cara untuk mengendalikan gejalanya.

Beberapa obat bisa membantu mengurangi suara dan gerakan yang tak terkendali. Penderita sindrom ini bisa melakukan terapi yang bisa membantu mengontrol perilaku impulsif serta bisa meningkatkan kemampuan sosialnya.

Sindrom Tourette Adalah
Sindrom Tourette adalah gangguan neurologis yang mempengaruhi saraf dan otak. Sindrom Tourette biasanya telah berkembang sejak anak usia dini, mulai dari dua tahun hingga 14 tahun.

Baca Juga: Polycystic Ovary Syndrome (PCOS): Apa Penyebab dan Gejala Terjadinya Sindrom Ini?

Namun, bisa membaik saat dewasa. Sindrom Tourette menyebabkan penderitanya membuat suara atau gerakan secara tiba-tiba yang disebut dengan tics.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x