Manfaat Air Lemon, Berkhasiat untuk Menghilangkan Batu Ginjal

- 13 Februari 2023, 07:15 WIB
Manfaat Air Lemon, Berkhasiat untuk Menghilangkan Batu Ginjal
Manfaat Air Lemon, Berkhasiat untuk Menghilangkan Batu Ginjal /Unsplash/Francesca Hotchin/

 

JURNAL SOREANG - Jika kamu merasa sakit saat buang air kecil lebih dalam jangka waktu yang lama, hal ini patut kamu curigai sebagai gejala penyakit dalam ginjalmu.

Dilansir dari halodoc, Batu ginjal merupakan suatu material yang terbentuk dari mineral dan garam dalam ginjal akibat proses pengerasan.

Tidak hanya pada ginjal, nyatanya batu ginjal dapat berpindah tempat hingga uretra yang menyebabkan kamu mengalami nyeri saat buang air kecil.

Baca Juga: Bikin Meleleh! Eunha VIVIZ Curhat Kenangan Saat Berlatih Akting, Pernah Diantar Pulang Song Joong Ki?

Untuk menghindari masalah komplikasi kesehatan yang dapat disebabkan oleh batu ginjal. Tentunya pemeriksaan perlu dilakukan terlebih dahulu untuk memastikan kondisi batu ginjal dan pengobatan yang perlu dijalankan.

Berbagai pengobatan secara medis tentunya dapat dilakukan agar batu ginjal dapat hilang. Namun, benarkah air lemon dapat digunakan untuk merawat pengidap penyakit ginjal, seperti batu ginjal? Berikut ulasannya!


Apa Alasan Air Lemon dapat digunakan untuk Perawatan Batu Ginjal?

Batu ginjal terbentuk dari limbah darah yang membentuk kristal dan menumpuk dalam ginjal. Beragam kondisi dapat memicu seseorang memiliki batu ginjal, yakni seperti kurang mengkonsumsi air putih setiap harinya, memiliki kondisi berat badan berlebih/obesitas, hingga pernah melakukan tindakan bedah pada bagian organ pencernaan.

Halaman:

Editor: Josa Tambunan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x