Hati-Hati! Sering Pangku Laptop di Atas Paha Bisa Pengaruhi Kesuburan

- 4 Agustus 2022, 14:15 WIB
sering pangku laptop di atas paha bisa pengaruhi kesuburan Mr P
sering pangku laptop di atas paha bisa pengaruhi kesuburan Mr P /pixabay/

JURNAL SOREANG - Teralalu sering menggunakan laptop dengan memangkunya di paha dapat membahayakan kesuburan Mr P pada pria.

Menurut studi, paparan panas dan medan elektromagnetik (EMF) yang dihasilkan oleh laptop dapat memengaruhi tingkat kesbuburan Mr P dan kualitas sperma.

Banyak ilmuan telah menjelaskan tentang hubungan antara penggunaan laptop dengan organ reproduksi pria dan cara-cara untuk menurunkan risikonya terhadap Mr P.

Baca Juga: 3 Dampak Buruk Bagi Mr P Jika Sering Kenakan Celana Dalam Ketat, Bisa Mengganggu Kelangsungan Hubungan Intim

Dilansir dari situs Verywell Health, para ilmuwan mempelajari dua cara potensial laptop dapat mempengaruhi kesuburan Mr P.

Saat diposisikan di pangkuan atau paha pria, panas yang dihasilkan oleh laptop dan medan elektromagnetik yang mengelilinginya dapat memengaruhi kemampuan testis untuk menghasilkan sperma serta kualitas sperma itu sendiri.

Pada tahun 2005, sebuah penelitian kecil dari State University of New York (SUNY) di Stony Brook menemukan bahwa panas yang dilepaskan oleh laptop dapat meningkatkan suhu skrotum, kantung kulit yang melindungi testis.

Baca Juga: Berapakah Ukuran Mr P Ideal Seorang Pria untuk Bercinta? Bisakah Melakukan Hubungan Intim jika Terlalu Pendek?

Ini penting karena peran kunci skrotum adalah menjaga suhu testis lebih rendah dari suhu tubuh.

Halaman:

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Verry Well Health


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x