6 Kebiasaan Sederhana di Malam Hari yang Membuat Kulit Makin Glowing dan Sehat

27 November 2023, 13:33 WIB
Ilustrasi Kebiasaan Sederhana di Malam Hari yang Membuat Kulit Makin Sehat. /pexels.com/ Yan Krukau/

 

JURNAL SOREANG - Kulit yang sehat dan glowing bukanlah hanya tentang produk perawatan yang mahal, namun juga seberapa baik kita merawatnya setiap hari. Meskipun sibuk, dengan menerapkan beberapa kebiasaan sederhana sebelum tidur dapat membuat perbedaan besar bagi kesehatan kulit Anda.

Berikut adalah enam kebiasaan sederhana di malam hari yang dapat membantu Anda mendapatkan kulit yang lebih glowing dan sehat.

1. Double Cleansing

Double Cleansing merupakan langkah penting dalam membersihkan wajah secara menyeluruh. Pertama, gunakan pembersih berbasis minyak untuk menghilangkan riasan, minyak, dan kotoran yang terakumulasi dan menumpuk dalam kulit sepanjang hari. Kemudian, gunakan pembersih berbasis air untuk membersihkan sisa-sisa makeup dan polusi yang masih tertinggal di kulit. Proses ini membantu menjaga pori-pori bersih dan mencegah timbulnya jerawat.

Baca Juga: Yuk Nonton Gratis! Link Live Streaming BRI Liga 1 Arema FC vs Persik Sore ini, Langsung Klik Saja

2. Minum Air Putih

Minum air putih sebelum tidur bukan hanya baik untuk tubuh, tetapi juga untuk kulit. Air membantu menghidrasi kulit dari dalam, menjaga elastisitasnya, dan mengurangi munculnya garis-garis halus. Pastikan untuk meminum air setidaknya delapan gelas dalam sehari untuk menjaga kulit tetap terhidrasi.

3. Rutin Mengganti Sarung Bantal

Sarung bantal yang bersih merupakan faktor penting dalam menjaga kesehatan kulit. Menumpuknya kotoran dan minyak pada sarung bantal dapat menyebabkan jerawat atau iritasi pada kulit wajah. Ganti sarung bantal secara rutin, idealnya setiap minggu, untuk menghindari penumpukan kuman yang dapat merusak kulit.

Baca Juga: 3 Shio Paling Beruntunga Nasibnya di Tahun 2024, Rezeki dan Keuangannya Melonjak Tajam, Cek Ada Punyamu?

4. Menggunakan Masker Wajah 2x dalam Seminggu

Memberikan waktu ekstra untuk melakukan perawatan kulit dengan menggunakan masker wajah dapat memberikan manfaat yang besar. Masker wajah dapat membantu menghidrasi, membersihkan, dan meremajakan kulit. Pilihlah masker sesuai dengan kebutuhan kulit Anda, seperti masker hidrasi, detoksifikasi, atau anti-aging.

5. Stretching

Melakukan stretching atau peregangan sebelum tidur tidak hanya baik untuk tubuh tetapi juga dapat membantu kulit. Hal ini dapat membantu meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh, memberikan oksigen ke seluruh tubuh, termasuk kulit. Stretching juga dapat membantu mengurangi ketegangan pada otot wajah, yang dapat menyebabkan garis-garis halus.

Baca Juga: Terbanyak di Asia Tenggara! PLN Resmikan 21 Unit Green Hydrogen Plant, Produksinya 199 Ton Hidrogen Per Tahun

6. Hindari Begadang

Tidur yang cukup sangat penting bagi kesehatan kulit. Saat tidur, tubuh memperbaiki dan memperbaharui sel-sel kulit yang rusak. Kurangnya tidur dapat menyebabkan kulit terlihat kusam, lingkaran hitam di sekitar mata, dan meningkatkan kerutan. Pastikan untuk mendapatkan 7-9 jam tidur setiap malam untuk membantu kulit tetap segar dan glowing.

Menjaga kulit tetap sehat dan glowing bukanlah sesuatu yang sulit. Dengan menerapkan kebiasaan-kebiasaan sederhana ini, Anda dapat melihat perubahan positif pada kulit Anda.

Ingatlah bahwa konsistensi adalah kunci, jadi lakukanlah kebiasaan ini sebagai bagian dari rutinitas harian Anda untuk mendapatkan hasil yang optimal. Dengan perawatan yang tepat, kulit sehat dan glowing dapat menjadi hal yang dapat dicapai oleh siapapun.***

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Instagram @beautynesia

Tags

Terkini

Terpopuler