Menteri Budi Arie Instruksikan “Sapu Judol” Untuk Memerangi Judi online

- 15 September 2023, 19:25 WIB
Menteri Budi Arie Instruksikan “Sapu Judol” Untuk Memerangi Judi online
Menteri Budi Arie Instruksikan “Sapu Judol” Untuk Memerangi Judi online /

JURNAL SOREANG - Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi, baru-baru ini mengeluarkan instruksi untuk mempercepat pemberantasan judi online di Indonesia. Instruksi ini diberikan untuk menyapu bersih konten judi online di ruang digital Indonesia.

Dalam instruksi tersebut, Menkominfo menjelaskan bahwa selama periode 19 Juli 2023 sampai 14 September 2023, sudah ada sekitar 115.390 konten perjudian yang ditangani oleh Kementerian Kominfo. 

Konten tersebut terdiri dari 98.790 konten di website, 13.436 konten di aplikasi file sharing, dan 3.164 konten di media sosial.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 16 September 2023! Virgo, Cancer, dan Leo Sebaiknya Tetap Jaga Komunikasi

Instruksi Menkominfo ini juga memberikan batasan waktu selama 7 hari untuk melakukan pemberantasan judi online.

Menkominfo menginstruksikan jajaran Kementerian Kominfo untuk melakukan upaya preventif dan proaktif dalam memberantas konten judi online di berbagai platform digital, media sosial, dan platform lainnya.

Selain itu, juga dilakukan evaluasi berkala untuk mencegah kemunculan kembali konten judi online.

Baca Juga: Link Straming Al Raed vs Al Nassr: Cristiano Ronaldo dan Sadio Mane Siap Pertahankan Top Skorer

Ada tiga instruksi yang diberikan dalam Inmenkominfo Nomor 1 Tahun 2023. 

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x