Prihatin dengan Beredarnya Promosi Judi online, Asosiasi Pengemudi Ojek Online Desak Polri Segera Tindak Tegas

- 22 Mei 2022, 11:52 WIB
Ilustrasi judi online. Asosiasi Pengemudi Ojek Online Garda Indonesia mendesak Polri segera tindak tegas beredarnya promosi judi online.
Ilustrasi judi online. Asosiasi Pengemudi Ojek Online Garda Indonesia mendesak Polri segera tindak tegas beredarnya promosi judi online. /Pixabay/besteonlinecasinos

Menurut keterangan dari pihak Asosiasi Pengemudi Ojek Online Garda Indonesia, salah satunya oknum artis yang diduga terlibat melakukan aksi promosi maupun endorse judi online adalah berinisial NM.

"Diduga oknum artis selebritis NM ini merupakan endorser promosi judi online," kata Igun Wicaksono saat dikonfirmasi JurnalSoreang.Pikitran-Rakyat.com pada Minggu, 22 Mei 2022.

Atas beredarnya promosi judi online tersebut, Igun Wicaksono mengaku dirinya kerap menerima keluhan dari keluarga pengemudi ojek online.

Baca Juga: Fantastis! Segini Gaji Baru Kylian Mbappe di PSG yang Capai Selangit

"Pengemudi ojol yang terlibat kehilangan pendapatan untuk keluarganya akibat uang hasil mencari nafkah digunakan untuk berjudi online karena tertarik dari iming-iming promosi endorser artis selebritis ini salah satunya adalah NM," kata Igun Wicaksono.

Asosiasi Pengemudi Ojek Online Garda Indonesia berharap agar Polri dapat menindak tegas soal beredarnya promosi ojek online tersebut.

Selain itu mereka juga berharap Polri segera mengusut artis berinisial NM, yang disebut-sebut telah mempromosikan judi online.

Namun, hingga saat ini pihak kepolisian belum memberikan penjelasan soal maraknya judi online yang dapat merugikan masyarakat tersebut.***

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x