Binary Options Bukan Trading Tapi Judi Online, Inilah Upaya Bappebti untuk Mengurangi Investasi Bodong

- 22 Februari 2022, 08:32 WIB
Kemendag Hentikan Aktivitas  Robot Trading Tak Berizin,Binary Options Bukan Trading Tapi Judi Online, Inilah Upaya Bappebti untuk Mengurangi Investasi Bodong
Kemendag Hentikan Aktivitas Robot Trading Tak Berizin,Binary Options Bukan Trading Tapi Judi Online, Inilah Upaya Bappebti untuk Mengurangi Investasi Bodong /Tangkapan layar bappebti.go.id

JURNAL SOREANG - Binary options akhir-akhir ini sedang ramai dibicarakan di sosial media, karena banyak orang yang dirugikan.

Binary option disebut aplikasi yang melakukan judi online yang berkedok sebagai trading.

Untuk menutupi ke-ilegalannya aplikasi judi online tersebut menggaet para influencer untuk mempromosikan dan meyakinkan para penonton bahwa aplikasi tersebut legal.

Baca Juga: Daftar Resmi Hari Libur Nasional 2022, Terdekat Tanggal 28 Februari dan Terbanyak Bulan Mei

Binary option tak sedikit mengambil korban yang telah terjebak oleh platform tersebut, Diantaranya ada yang sampai bunuh diri.

Diketahui, Binary option merupakan salah satu bentuk instrumen trading online di mana para trader memprediksi atau menebak harga sebuah aset itu naik atau turun pada jangka waktu tertentu.

Adapun, cara kerja binary option pengguna harus menebak harga sebuah underlying asset yang akan keluar dalam waktu yang ditentukan.

Jika ingin menang, para Pengguna harus menebak pada posisi harga yang benar saat waktu yang ditentukan.

Baca Juga: Buat Pilihan yang Tepat, Ramalan Kartu Tarot Cancer, Leo dan Virgo 22 Februari 2022

Jika sudah menentukan aset yang dipilih, selanjutnya pengguna harus mempertaruhkan modal yang dimiliki untuk mendapatkan keuntungan.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Bappebti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah