Wacana Pembangunan Pabrik Pupuk Organik Tahun 2024, Bupati Bandung Dadang Supriatna Ungkap Tujuannya

- 21 Januari 2024, 06:05 WIB
Bupati Bandung, Dadang Supriatna
Bupati Bandung, Dadang Supriatna /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

Di Kabupaten Bandung sendiri, Kang DS mengatakan akan membuat rencana tempat atau pabrik pengolahan pembuatan pupuk organik yang dikerjasamakan dengan BUMD milik Pemkab Bandung.

"Tempat pengolahan pupuk itu untuk kebutuhan pupuk organik di wilayah Kabupaten Bandung khususnya, dan regional. Bahkan kalau produksinya bisa lebih meningkat, itu bisa untuk kebutuhan nasional," paparnya.

Tetapi untuk tahun ini, lanjut Kang DS, rencana pengolahan atau pabrik pupuk organik itu baru tahap wacana yang tentunya akan ditingkatkan ke perencanaan yang lebih matang lagi.

Baca Juga: Manfaat Cabai, Kopi, dan Telur Bisa Bantu Turunkan Berat Badan Secara Efektif

Lebih jauh ia menjelaskan, pembangunan pabrik pengolahan pupuk organik itu akan dikolaborasikan dengan investor yang masuk ke Kabupaten Bandung dan dikerjasamakan dengan BUMD yang ada.

"Tahun 2024 ini dalam tahap perencanaan dan mungkin 2025 realisasinya," tandas Kang DS.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x