Bupati Serahkan Santunan Kematian BPJS Ketenagakerjaan dan BAZNAS untuk 3 Takmir Masjid, Ini Besarannya

- 20 Januari 2023, 14:49 WIB
Bupati Serahkan Santunan Kematian BPJS Ketenagakerjaan dan BAZNAS  untuk 3 Takmir Masjid yang Wafat
Bupati Serahkan Santunan Kematian BPJS Ketenagakerjaan dan BAZNAS untuk 3 Takmir Masjid yang Wafat /Sarnapi/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG- Bupati Bandung HM Dadang Supriatna menyerahkan santunan kematian bagi takmir dan marbot masjid yang wafat.

Jumlah yang mendapatkan santunan kematian Rp42 juta sebanyak tiga orang takmir masjid dan guru ngaji, sedangkan seorang belum selesai administrasinya.

"Santunan kematian itu kepada marbot dan takmir masjid yang selama ini mendapatkan insentif bulanan dari BAZNAS Kabupaten Bandung," kata Dadang Supriatna.

Baca Juga: Tiga Takmir Masjid yang Wafat Dapat Santunan Kematian Rp42 Juta dari BPJS Ketenagakerjaan, Ini Nama-namanya

Hal itu disebabkan pihak BAZNAS Kabupaten Bandung memasukkan 3.541 orang takmir masjid, marbot,  dan guru ngaji dimasukkan ke program BPJS Ketenagakerjaan.

"Selain takmir dan marbot masjid yang mendapatkan insentif dari BAZNAS, Pemkab Bandung juga membantu guru ngaji dari APBD sebesar Rp115 miliar," katanya.

Sedangkan Ketua BAZNAS Kabupaten Bandung, H. Dudi Abdul Hadi mengatakan, setiap bulan membayar iuran ke BPJS Ketenagakerjaan sebesar Rp16.800 per orang.

Baca Juga: Panitia Seleksi Pimpinan BAZNAS Kabupaten Bandung Resmi Buka Pendaftaran Mulai Hari Ini, Ini Link Daftarnya

Tiga orang takmir masjid yang menerima santunan kematian dari BPJS Ketenagakerjaan adalah Ustaz Yayat (48) yang meninggal dunia pada   17 November 2022  karena sakit.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x