Selamat Jalan! Ratusan Siswa SD Parungserab 01, Sambut Kedatangan Jenazah Almarhum Eril di Gerbang Tol Soroja

- 13 Juni 2022, 09:22 WIB
Ratusan anak sekolah dan masyarakat berjejer di pinggir jalan dekat gerbang tol Soroja untuk menyambut kedatangan rombongan yang membawa almarhum Emmeril Kahn Mumtadz anak sulung Gubernur Jabar Ridwal Kamil yang akan dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin 13 Juni 2022.
Ratusan anak sekolah dan masyarakat berjejer di pinggir jalan dekat gerbang tol Soroja untuk menyambut kedatangan rombongan yang membawa almarhum Emmeril Kahn Mumtadz anak sulung Gubernur Jabar Ridwal Kamil yang akan dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin 13 Juni 2022. /Rustandi/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Ratusan siswa sekolah Dasar (SD) Parungserab 01 menyambut kedatangan jenazah Eril di Gerbang tol Soreang - Pasirkoja (Soroja), Senin 13 Juni 2022.

Ratusan siswa tersebut bergabung dengan Siswa SMP, SMA dan masyarakat yang berjejer sepanjang akses tol Soroja.

"Ya, kami bersama anak anak menyambut rombongan yang membawa jenazah almarhum Emmeril Kahn Mumtadz, yang akan keluar dari gerbang tol Soroja," kata Saeful Muhtadin salah satu Guru SDN Pasungserab 1 kepada Jurnal Soreang.

Baca Juga: Jenazah Eril Telah Berangkat dari Gedung Pakuan Bandung, Warga Padati Pintu Masuk Area Pemakaman di Cimaung

Sebagai keluarga pendidikan, pihaknya mengucapkan selamat jalan kepada almarhum Eril Putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil.

"Kami mengucapkan selamat jalan kepada AA Eril, semoga amal ibadahnya diterima dan ditempat di sisi Alloh SWT," jelasnya.

Selain itu, pihaknya juga mengucapkan turut berduka kepada keluarga besar almarhum, semoga diberikan ketabahan dan kesabaran.

"Kami keluarga besar SDN 1 Parungserab, kecamatan Soreang menyampaikan turut berduka bagi keluarga besar bapak Gubernur," tuturnya.

Baca Juga: Simak! Ramalan Shio Kelinci, Naga, Ular Hari Ini, Bersiap untuk Perasaan Cinta

Sementara itu, Naufal Syamil Adzaky Siswa kelas VI SDN Pasungserab 1 mengaku turut bersedih atas kepergiannya Eril.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x