Viral Jamur Raksasa di Cicalengka, Dinas Pertanian Kab Bandung Ambil Sampel untuk Diteliti

- 6 Oktober 2021, 16:50 WIB
Kepala Dinas Pertanian Kab Bandung Tisna Umaran saat meninjau jamur raksasa yang tumbuh di pekarangan rumah warga di Cicalengka
Kepala Dinas Pertanian Kab Bandung Tisna Umaran saat meninjau jamur raksasa yang tumbuh di pekarangan rumah warga di Cicalengka /Handri/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Dinas Pertanian Kabupaten Bandung mengkaji peluang budidaya jamur raksasa yang ditemukan di depan rumah warga di Cicalengka.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bandung Tisna Umaran mengatakan, pihaknya saat ini sudah mengirim sampel jamur tersebut untuk diteliti di Institut Teknologi Bandung.

"Kalau memang kandungan nutrisinya bagus dan aman, tahap keduanya kami akan kaji teknik budidayanya," ujar Tisna saat ditemui Rabu, 6 Oktober 2021.

Baca Juga: Momen Kedekatan Sultan Hassanal Bolkiah dan Raja Malaysia, Sultan Abdullah, Saling Berikan Penghargaan

Tisna menambahkan, jamur raksasa tersebut memiliki potensi ekonomi yang cukup tinggi jika bisa dan aman dikonsumsi.

Soalnya berat satu tangkai jamur tersebut, mencapai 3,5 kilogram.

"Kalau ini bisa dibudidayakan, bisa jadi sumber pangan baru," ujarnya.

Baca Juga: Ini Jenis Jurus Sederhana yang Bisa Singkirkan Migrain

Tisna menambahkan, awal temuan jamur raksasa tersebut oleh warga pemilik rumah itu sendiri.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x