Suara Merdu Membuat Bupati Bandung Terpilih Kang DS Rela Berikan Peci yang Dipakai kepada Muazin Ini

- 26 Desember 2020, 13:03 WIB
Bupati Bandung Terpilih Dadang Supriatna (Kang DS) memberikan peci sebagai kenang-kenangan kepada Muazin bersuara merdu di Masjid Al Amanah, Desa Neglawangi, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, Jumat 25 Desember 2020
Bupati Bandung Terpilih Dadang Supriatna (Kang DS) memberikan peci sebagai kenang-kenangan kepada Muazin bersuara merdu di Masjid Al Amanah, Desa Neglawangi, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, Jumat 25 Desember 2020 /Handri/Jurnal Soreang


JURNAL SOREANG - Pemandangan menarik terjadi saat Bupati Bandung terpilih Dadang Supriatna (Kang DS) menggelar Jumat Keliling (Jumling), di Mesjid Al Amanah, Desa Neglawangi, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, Jumat 25 Desember 2020.

Azan berkumandang dengan sangat merdu saat Kang DS mengikuti Salat Jumat di masjid tersebut, yang rupanya meresap ke dalam hatinya.

Setelah selesai Salat Jumat, Kang DS pun tiba-tiba memanggil Muazin yang mengumandangkan Azan tadi.

Baca Juga: Usung Jargon 'Bedas Manunggal' Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan Tak Akan Bubarkan Tim Pemenangan

Sang Muazin yang enggan disebutkan namanya itu pun langsung menghampiri kang DS yang memanggilnya.

Secara spontan, Kang DS pun langsung memberikan peci yang sedang dipakainya kepada muadzin tersebut.

Sang muazin itu pun terlihat tersenyum saat Kang DS memakaikan peci hitam di kepalanya.

Baca Juga: Gorilla Glass 7 pada Xiaomi Mi 11 Diklaim Membuat Ponsel Jadi Tahan Jatuh dan Tahan Gores

"Sebagai kenang-kenangan, saya berikan kopiah (peci) ini kepada muazin yang telah mengumandangkan adzan tadi dengan sangat merdu," kata Kang DS.

Apresiasi dan simpati tulus yang diperlihatkan mantan Anggota DPRD Provinsi Jabar itu pun langsung menjadi perhatian para jamaah yang juga melaksanakan Salat Jumat di Mesjid tersebut. 

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x