Tabrakan KA Turangga dan KA Lokal Baraya di Cicalengka Bandung: 28 Alami Luka dan 3 Tewas

5 Januari 2024, 13:06 WIB
Tabrakan KA Turangga dan KA Lokal Baraya di Cicalengka Bandung: 28 Alami Luka dan 3 Tewas /Jurnal Soreang /Dok. Warga

JURNAL SOREANG - Tabrakan sesama kereta api terjadi di wilayah Petak Cicalengka-Haurpugur, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Dari informasi yang diterima Jurnal Soreang, kecelakaan tersebut melibatkan Kereta Api (KA) 350 CL dengan Kereta Api (KA) 66 Turangga.

Peristiwa ini terjadi tepatnya di Petak Cicalengka-Haurpugur yang berlokasi dekat sinyal masuk Haurpugur.

Baca Juga: KA 350 CL Tabrakan dengan KA 66 Turangga di Petak Cicalengka Haurpugur Bandung: 3 Orang Dinyatakan Tewas

Tabrakan antara dua kereta tersebut terjadi pada hari Jumat 5 Januari 2024, sekitar pukul 06.30 Waktu Indonesia Barat (WIB).

Akibat kecelakaan ini, dikabarkan tiga orang meninggal dunia dan puluhan penumpang lainnya mengalami luka ringan hingga berat.

Berdasarkan informasi yang diterima dari Kabid Humas Polda Jawa Barat (Jabar), Kombes Pol Ibrahim Tompo, 28 korban luka-luka sudah dievakuasi ke RSUD Cicalengka.

Baca Juga: Innalillahi! KA 350 CL Tabrakan dengan KA 66 Turangga di Petak Cicalengka Haurpugur Bandung

"Korban luka-luka ada 28 orang dievakuasi ke RSUD Cicalengka," kata Ibrahim dalam keterangannya, Jumat 5 Januari 2023.

Sementara itu, tambah Ibrahim, data sementara ada tiga orang yang dilaporkan meninggal dunia akibat kecelakaan ini.

"Korban yang meninggal dunia, yakni masinis KA Lokal Bandung lintas Padalarang-Cicalengka, asisten masinis KA Lokal Bandung Raya, dan pramugara KA Turangga," imbuhnya.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna

Tags

Terkini

Terpopuler