H-5 Lebaran Idul Fitri 2023, Kapolresta Bandung: Belum Ada Kemacetan

17 April 2023, 13:34 WIB
Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo saat memberikan keterangan pers /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Arus mudik pada H-5 Lebaran Idul Fitri 2023 terpantau masih dalam keadaan normal alias belum ada kemacetan.

Hal itu disampaikan Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo usai menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2023 di Dome Balerame Sabilulungan, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Senin 17 April 2023.

Berdasarkan informasi dari Jasa Marga dan fakta di lapangan, ia menyebut belum ada kemacetan yang berarti di jalur selatan saat ini.

Baca Juga: 11 Titik SPLKU PLN di Kota Bandung, Siap Temani Pemudik Lebaran Idulfitri Berikut Lokasinya

"Informasi dari petugas kepolisian dan Jasa Marga, di jalur saat ini ada peningkatan sekitar 2 sampai 3 persen daripada hari sebelumnya," papar Kusworo dalam keterangannya, Senin siang.

"Kami melihat tanggal 16 kemarin dibanding tanggal 15, ada peningkatan 2 persen. Namun, belum ada kepadatan antrian di pintu Gate Tol Cileunyi dan saat ini baru sebatas 2 sampai 3 kendaraan saja," ungkapnya.

Kusworo menambahkan, hal yang sama terjadi di Nagreg dimana masih belum ada antrian kendaraan. Begitu juga dengan Limbangan Garut yang masih lancar berdasarkan pantauan CCTV.

Baca Juga: Pemkab Pulau Morotai Melalui Dinas Perumahan dan Permukiman Bantu Masyarakat yang Terdampak Stunting

Meski demikian, ia sudah menyiapkan langkah antisipasi apabila terjadi peningkatan volume kendaraan di jalur selatan secara signifikan.

"Kemacetan di Nagreg itu, kepala kemacetan di Limbangan dan mengekor ke Nagreg," terangnya.

Pihaknya sudah menyiapkan tim pengurai yang berasal dari Brimob dan Sabhara Polda Jabar bersama TNI.

Baca Juga: 4 Weton Akan Bernasib Baik di Tahun Ini, Karena Dilimpahi Keberuntungan Sehingga Bisa Banyak Harta

"Tim pengurai ini nantinya akan menggunakan motoris dan ditempatkan di jalur lingkar Barat nagreg dan juga di Rancaekek dan juga di Ciwidey," bebernya.

Ia menjelaskan, fungsi dari tim urai adalah untuk memberikan imbauan kepada masyarakat agar mematuhi peraturan lalu lintas yang berlaku sehingga mencegah terjadinya kemacetan.

Baca Juga: Peringan Untuk 4 Weton Ini, Karena Akan Mendapatkan Harta Berlimpah dan Kaya Raya, Kata Primbon Jawa

"Seandainya masyarakat mampir membeli oleh-oleh yang itu parkirnya di badan jalan, ini bisa mengakibatkan juga kemacetan, sehingga tim urai fungsinya adalah untuk memberikan imbauan agar tidak terlaksana hal yang seperti itu," imbuh Kombes Pol Kusworo Wibowo.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial  Google News Jurnal Soreang FB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna

Tags

Terkini

Terpopuler